Cara tradisional untuk mengatasi penyakit beri-beri | Beri-beri merupakan penyakit yang disebabkan karena kurangnya vitamin B dalam tubuh dengan ditandai adanya inflamasi pada syaraf sehingga menyebabkan pembengkakkan pada betis. Keadaan seperti ini jika dibiarkan lama-kelamaan akan menimbulkan kekakuan yang menyakitkan pada anggota badan dan tubuh akan semakin kurus. Bahkan dapat menimbulkan hal yang sangat fatal sekalipun pada penderita, karena penderita penyakit beri-beri dapat meradang dan dapat menyebabkan kematian dalam waktu dekat.
Penyakit beri-beri terbagi menjadi 3 jenis, yaitu :
Beri-beri kering
Gejala pada penyakit beri-beri kering, yaitu badan mulai terasa kesemutan dan kaki mulai terasa semakin tebal. tubuh mulai terasa cepat lelah dan kekuatan semakin berkurang, sehingga semakin berasa lemah. Sering sesak nafas dan jantung sering berdebar-debar setelah melakukan sedikit kegiatan.
Beri-beri basah
Gejala pada penyakit beri-beri basah, yaitu mengalami pembengkakkan pada hampir semua anggota badan dimulai dari kaki, dan ketika ditekan terasa sakit.
Beri-beri jantung
Gejala pada penyakit beri-beri jantung, yaitu adanya rasa tekanan pada ulu hati, sering sesak nafas dan jantung terasa berdegup kencang setelah melakukan kegiatan.
Tanda-tanda terkena penyakit beri–beri
Mengingat penjelasan diatas, penyakit beri-beri termasuk penyakit yang mengerikan, jika tidak cepat dicegah atau diatasi dapat menyebabkan kematian. Di sini akan dijelaskan beberapa cara pengobatan tradisional untuk menangani penyakit beri-beri.
Anjuran
Pengobatan
Katul beras dan daun remujung
Siapkan katul beras dan daun remujung, bersihkan atau cuci katul beras dan daun remujung dengan air hingga benar-benar bersih. Rebus keduanya sampai masak dan ambil airnya. Minum air hasil rebusan sebanhyak 2 atau 3 kali dalam sehari.
Beras merah dan kacang hijau
Masak beras merah yang masih baru dan masih banyak katulnya hingga menjadi nasi. Makan nasi beras merah tersebut. Dan perbanyak mengkonsumsi bubur kacang hijau.
Daun sirih, rimpang lempuyang, cabai hitam dan beras merah
Siapkan daun sirih 5 lembar, rimpang lempuyang 1 jari, cabai hitam 3 buah dan beras merah setengah cangkir. Cuci ke 4 bahan sampai benar-benar bersih. Campurkan semuanya menjadi satu dan tumbuk hingga halus, tambahkan sedikit air. Kemudian oleskan pada seluruh tubuh 2 kali sehari.
Nanas dan mengkudu
Sediakan nanas dan kupas kulitnya serta siapkan juga buah mengkudu. Jus nanas dan mengkudu hingga halus, lalu saring untuk diambil airnya. Minum air hasil jus nanas dan mengkudu, oleskan ampasnya pada bagian kulit yang bengkak. Lakukan secara rutin.
Demikian beberapa tips atau cara tradisional untuk mengatasi penyakit beri-beri yang dapat saya paparkan, semoga bermanfaat bagi anda.
Penyakit beri-beri terbagi menjadi 3 jenis, yaitu :
Beri-beri kering
Gejala pada penyakit beri-beri kering, yaitu badan mulai terasa kesemutan dan kaki mulai terasa semakin tebal. tubuh mulai terasa cepat lelah dan kekuatan semakin berkurang, sehingga semakin berasa lemah. Sering sesak nafas dan jantung sering berdebar-debar setelah melakukan sedikit kegiatan.
Beri-beri basah
Gejala pada penyakit beri-beri basah, yaitu mengalami pembengkakkan pada hampir semua anggota badan dimulai dari kaki, dan ketika ditekan terasa sakit.
Beri-beri jantung
Gejala pada penyakit beri-beri jantung, yaitu adanya rasa tekanan pada ulu hati, sering sesak nafas dan jantung terasa berdegup kencang setelah melakukan kegiatan.
Tanda-tanda terkena penyakit beri–beri
- Penderita merasa berdebar-debar dan sering terkejut.
- Badan semakin lama semakin melemah.
- Kaki mulai membengkak, ketika dipijit tidak dapat kembali.
- Nafsu makan semakin berkurang.
- Urat-urat mulai terasa sakit terutama pada betis kaki.
- Sulit ketika hendak berjalan.
- Berasa pegal-pegal pada tumit.
- Dapat mengakibatkan kelumpuhan.
Mengingat penjelasan diatas, penyakit beri-beri termasuk penyakit yang mengerikan, jika tidak cepat dicegah atau diatasi dapat menyebabkan kematian. Di sini akan dijelaskan beberapa cara pengobatan tradisional untuk menangani penyakit beri-beri.
Anjuran
- Melakukan olahraga yang ringan-ringan.
- Perbanyak mengkonsumsi sayur-sayuran dan buah-buahan.
- Mengurangi garam dan asin-asinan.
Pengobatan
Katul beras dan daun remujung
Siapkan katul beras dan daun remujung, bersihkan atau cuci katul beras dan daun remujung dengan air hingga benar-benar bersih. Rebus keduanya sampai masak dan ambil airnya. Minum air hasil rebusan sebanhyak 2 atau 3 kali dalam sehari.
Beras merah dan kacang hijau
Masak beras merah yang masih baru dan masih banyak katulnya hingga menjadi nasi. Makan nasi beras merah tersebut. Dan perbanyak mengkonsumsi bubur kacang hijau.
Daun sirih, rimpang lempuyang, cabai hitam dan beras merah
Siapkan daun sirih 5 lembar, rimpang lempuyang 1 jari, cabai hitam 3 buah dan beras merah setengah cangkir. Cuci ke 4 bahan sampai benar-benar bersih. Campurkan semuanya menjadi satu dan tumbuk hingga halus, tambahkan sedikit air. Kemudian oleskan pada seluruh tubuh 2 kali sehari.
Nanas dan mengkudu
Sediakan nanas dan kupas kulitnya serta siapkan juga buah mengkudu. Jus nanas dan mengkudu hingga halus, lalu saring untuk diambil airnya. Minum air hasil jus nanas dan mengkudu, oleskan ampasnya pada bagian kulit yang bengkak. Lakukan secara rutin.
Demikian beberapa tips atau cara tradisional untuk mengatasi penyakit beri-beri yang dapat saya paparkan, semoga bermanfaat bagi anda.